Hari ini, Senin, 10/02/2025 seluruh anak kelas VI SD N Imogiri mengikuti Try Out ASPD MKKSD/MI Kab. Bantul di SD N Imogiri. Try out kali ini diikuti 40 siswa yang terbagi dalam 2 sesi. Sesi 1 dimulai pukul 08.00 - 10.00 WIB dan sesi 2 dimulai pukul 10.00 - 12.00 WIB. Try out ini dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 10 - 12 Februari 2025 dengan mapel yang diujikan yaitu : Literasi Baca, Literasi numerik, dan Literasi Sains. Hari pertama ini mapel yang diujikan yaitu Literasi Baca. Seluruh siswa kelas VI SD N Imogiri terlihat lancar dalam mengerjakan ujian tanpa kendala yang berarti.
Sedikit berbeda dengan pelaksanaan Try Out sebelumnya, dimana saat Try Out Tingkat Kapanewon yang telah terlaksana sebelumnya mengalami sedikit kendala pada hari ke-3 yaitu terjadi kegagalan konektivitas internet saat ujian berlangsung pada sesi 2. Pada Try Out kali ini, proses ujian berjalan dengan lancar. Semoga dalam tiga hari kedepan, konektivitas internet yang digunakan ujian tetap berjalan dengan lancar tanpa gangguan ataupun hambatan.
Menurut Entrin Mimin Kurniati, S.Pd, selaku wali kelas VI SD N Imogiri, pelaksanaan Try Out hari ini berjalan dengan lancar. Anak-anak berangkat tepat waktu dan terlihat semangat dalam menghadapi ujian Try Out kali ini. "Semoga anak-anak tetap semangat dalam menghadapi Try Out kali ini dan semoga ini bisa menjadi ajang latihan mereka agar lebih siap lagi dalam menghadapi ujian ASPD bulan April mendatang", tambahnya.